Selamat Datang Di Seputar Merapi Semoga Bisa Menambah Informasi Terima Kasih, Salam Lestari Bara Meru ( B M ) - I Love Merapi - I Love Merapi - I Love Merapi

Longsor Tutup Jalur Menuju Gunung Bromo

Pasuruan: Jalan menuju kawasan wisata Gunung Bromo di Pasuruan, Jawa Timur, Kamis (16/12), longsor di 13 titik yang meliputi tiga desa, yaitu Balejono, Wonokitri, serta Tosari. Hingga siang tadi, warga Desa Tosari terus berusaha menyingkirkan material longsor yang menutup jalan.

Untuk mempercepat pembersihan, Pemerintah Kabupaten Pasuruan mengerahkan satu alat berat. Namun, karena medan yang cukup berat, proses pembersihan berjalan lambat. Upaya pembersihan longsor diperkirakan selesai dua hari mendatang.

Tak hanya menutup jalur transportasi, material longsor juga menerjang suami istri yang berboncengan sepeda motor hingga masuk sungai. Sang istri selamat. Namun, suaminya tewas.

Sementara di Madiun proses pembersihan jalan sepanjang 35 meter dari timbunan longsor hingga kini belum juga selesai. Padahal, longsor yang terjadi pada 7 Desember silam itu telah mengakibatkan sejumlah desa, terutama di Desa Bodag, Kecamatan Kare, terisolasi. Warga Desa Bodag sudah sepekan lebih terisolasi. Material longsor menutup badan jalan satu-satunya sepanjang kurang lebih 35 meter.

Di Desa Kepel, Kecamatan Kare, warga yang rumahnya terancam longsor membongkar sendiri rumahnya menyusul titik longsor yang berjarak hanya tinggal beberapa sentimeter dari rumah mereka. Warga mendapatkan bantuan uang tunai Rp 30 ribu dari Badan Keselamatan Bangsa dan Perlindungan Masyarakat atau Kesbanglingmas pemda setempat. Warga berharap pemerintah menyalurkan bantuan langsung kepada mereka, tidak melalui aparat desa. Sebab, dikhawatirkan jumlah bantuan akan berkurang.
sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Submit Your Site To The Web's Top 50 Search Engines for Free!