Selamat Datang Di Seputar Merapi Semoga Bisa Menambah Informasi Terima Kasih, Salam Lestari Bara Meru ( B M ) - I Love Merapi - I Love Merapi - I Love Merapi

JK Bantah Tidak Koordinasi dengan BNPB

PENANGGULANGAN KORBAN MERAPI
Sebagian besar pengungsi korban erupsi Merapi sudah kembali ke tempat tinggalnya masing-masing yang terletak di sekitar gunung Merapi, Jawa Tengah.

Demikian disampaikan ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla, sesaat setelah menerima sumbangan untuk korban bencana dari jamaah Masjid Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta (Jumat, 24/12).

"Tapi masih ada sebagian kecil, sekitar 10 ribuan warga yang masih tinggal di pengungsian," kata JK, sapaan akrab Jusuf Kalla.

Mantan Wakil Presiden itu juga membantah jika upaya penanggulangan bencana yang dilakukan PMI tidak berkoordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

"Tidaklah, selalu ada koordinasi. BNPB kan membangun rumah, sementara PMI sediakan kebutuhan air," demikian JK.
sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Submit Your Site To The Web's Top 50 Search Engines for Free!